Kaesang Pangarep Gabung ke PSI, Presiden Jokowi: Apa yang Diputuskan Sudah Menjadi Tanggung Jawab Dia

- Pewarta

Kamis, 21 September 2023 - 18:05

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Instagram.com/@jokowi)

Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Instagram.com/@jokowi)

AKTUIL.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan apa yang diputuskan putranya, Kaesang Pangarep, menjadi tanggung jawab penuh putra bungsunya itu.

Hal itu disampaikan Jokowi untuk menanggapi pertanyaan media mengenai kabar tentang Kaesang Pangarep.

Disebutkan bahwa Kaesang Pangarep telah memulai karir politik dengan bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Sebelumnya sosok Kaesang Pangarep terlihat muncul dalam reels media sosial Instagram Partai Solidaritas Indonesia (PSI) pada Rabu, 20 September 2023.

Dalam reels itu, Kaesang Pangarep mengatakan dirinya sudah memantapkan diri untuk masuk dalam dunia politik.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Kasus Produksi Film Dewasa, Polisi Limpahkan Berkas 5 Tersangka ke Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta

Kaesang Pangarep menuturkan jika dirinya belum punya pengalaman dalam dunia politik, namun punya tujuan untuk Indonesia lebih baik.

Unggahan itu dikomentari sejumlah kader PSI, salah satunya Bendahara Umum Suci Mayang Sari.

Presiden Jokowi juga menanggapi pertanyaan media mengenai kabar tentang Kaesang Pangarep.

“Ya kan saya sudah sering menyampaikan, anak-anak itu kalau sudah berkeluarga itu sudah punya rumah sendiri.”

“Sudah punya istri ya sudah harus mandiri dan harus tanggung jawab.”

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

“Artinya apa yang diputuskan sudah menjadi tanggung jawab dia,” ujar Jokowi di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis, 21 September 2023.

Saat wartawan menanyakan apakah Kaesang terlebih dulu berdiskusi dengannya sebelum bergabung dengan PSI, Jokowi berbicara soal doa restu.

“Ya biasa di dalam keluarga minta doa restu. Karena saya bilang tidak pun, juga tetep akan jalan. Anak-anak saya seperti itu,” kata Jokowi.***

Berita Terkait

Shaden Louth Siap Hibur Pengunjung Cafe dan Tempat Nongkrong dengan Sajian Live Music
Sekjen PDI Perjuangan Sebut Bersifat Rahasia Soal Hasil Pertemuannya dengan Mantan Pacar Kaesang Pangarep
Pilkada DKI Jakarta, Pasangan Pramono Anung – Kano Karno Sementara Unggul di Versi Quick Count
Apa yang Dilakukan Pak Harto Saat iitu demi Kepentingan Bangsa dan Negara, Mbak Tutut Minta Maaf
Partai Gerindra, Presiden RI Joko Widodo, Prabowo Subianto, Susilo Bambang Yudhoyono, Istana Merdeka, Ahmad Muzani 
Akan Mencapai 44 Orang, Jumlah Menteri Kabinet di Pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto ​​
Usai Partai Demokrat dan PKS Cabut Dukungan, Marshel Widianto Gagal Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel
Muhaimin Iskandar Nyatakan ke Depan PKB akan Jadi Partai yang Independen dan Mandiri, Berpisah dengan PBNU
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Jumat, 6 Desember 2024 - 20:50

Shaden Louth Siap Hibur Pengunjung Cafe dan Tempat Nongkrong dengan Sajian Live Music

Rabu, 27 November 2024 - 20:09

Pilkada DKI Jakarta, Pasangan Pramono Anung – Kano Karno Sementara Unggul di Versi Quick Count

Minggu, 29 September 2024 - 07:25

Apa yang Dilakukan Pak Harto Saat iitu demi Kepentingan Bangsa dan Negara, Mbak Tutut Minta Maaf

Minggu, 22 September 2024 - 20:19

Partai Gerindra, Presiden RI Joko Widodo, Prabowo Subianto, Susilo Bambang Yudhoyono, Istana Merdeka, Ahmad Muzani 

Kamis, 12 September 2024 - 09:08

Akan Mencapai 44 Orang, Jumlah Menteri Kabinet di Pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto ​​

Kamis, 29 Agustus 2024 - 09:43

Usai Partai Demokrat dan PKS Cabut Dukungan, Marshel Widianto Gagal Jadi Calon Wakil Wali Kota Tangsel

Senin, 26 Agustus 2024 - 09:27

Muhaimin Iskandar Nyatakan ke Depan PKB akan Jadi Partai yang Independen dan Mandiri, Berpisah dengan PBNU

Kamis, 22 Agustus 2024 - 15:35

Kapitra Ampera Tuding Badan Legislasi DPR Sudah Lakukan Kejahatan Terhadap Negara

Berita Terbaru